26.1 C
Jakarta
Jumat 1 Desember, 2023

Kunjungi Perguruan Al Washliyah Simpang Empat Sei Rampah Pasca Kebakaran, Ketua Umum PBAW: Sisihkan Harta Jihad Fii Sabilillah

SERGAI – Ketua Umum Pengurus Besar Al Jam’iyatul Washliyah Dr KH Masyhuril Khamis SH MM berkunjung ke Madrasah Al Washliyah yang berada di Dusun VII, Desa Simpang Empat, Kecamatan Sei Rampah, Kabupaten Serdang Bedagai, Sumatera Utara setelah selesai rangkaian safari dakwah gebyar Muharram 1445 di Medan.

Sebagai orang nomor satu di Al Washliyah Dr KH Masyhuril Khamis melihat kondisi bangunan yang rusak parah dan hangus pasca terbakar pada hari sabtu malam tanggal 15 Juli 2023 lalu, didampingi oleh Ketua Pengurus Wilayah Al Washliyah Sumatera Utara Dr H Dedi Iskandar Batubara, Rektor UMN Al Washliyah Dr H Hardi Mulyono dan rombongan lainnya dari Medan, Kamis, 20 Juli 2023.

“Hari ini saya turun langsung melihat kondisi bangunan yang hangus terbakar dan rusak parah akibat kebakaran pada sabtu yang lalu, akibat dari musibah ini anak-anak kita para pelajar kehilangan ruang belajarnya, maka dari itu saya mengajak kita semua untuk menyisihkan sebagian harta membantu pembangunan Perguruan Al Washliyah Simpang Empat Sei Rampah ini agar proses belajar mengajar kembali seperti semula.” Ucap Masyhuril Khamis

Selain itu, Ketua Umum Pengurus Besar Al Washliyah mengingatkan kepada warga, kader, generasi Al Washliyah dan Umat Islam seluruhnya bahwa membantu dengan harta, tenaga bahkan do’a merupakan jihad fii sabillah.

Akibat kebakaran ini selain menghanguskan belasan ruangan pihak sekolah memastikan berkas-berkas administrasi dan arsip milik sekolah seperti ijazah milik siswa turut habis terbakar.

Poto: Puing-puing bangunan sekolah yang hangus terbakar

“Sebanyak 12 ruangan yang terdiri dari kantor madrasah Tsanawiyah, kantor madrasah Aliyah, kantor SMP, ruang guru, laboratorium, serta sejumlah ruangan lokal tempat belajar mengajar ludes terbakar.” kata guru sekolah, Damirsyah di Serdang. (luthfi)

About Author

Related Articles

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Stay Connected

0FansSuka
1,230PengikutMengikuti
206PengikutMengikuti
100PelangganBerlangganan

Latest Articles