Medan – Muslimat Al Washliyah harus mampu mempersatukan seluruh potensi yang ada. Dengan menyatukan semua potensi akan membuat muslimat kuat dan bermartabat. Demikian pesan Ketua Umum Pimpinan Pusat Muslimat Al Washliyah Dr. Hj. Azizah, MA saat menyampaikan pidato HUT ke 83 Muslimat Al Washliyah di Medan pada Jumat, 30 November 2018.
Dikatakan Azizah, bila kaum muslimat kuat dan bermartabat maka sesuai dengan visi, misi dan strategi Muslimat Al Washliyah yaitu menjadikan muslimat sebagai suatu organisasi yang berhasil membangun dan membina umat, masyarakat dan bangsa Indonesia menuju Indonesia baldatun thoyibatun wa rabbun ghafur.
“Kekuatan itu dapat dibangun melalui kesadaran perempuan dalam bidang hukum, politik dan ekonomi,” tegas Ketum Muslimat Al Washliyah Dr. Hj. Azizah, MA, di hadapan ribuan Muslimat Al Washliyah se Sumatera Utara yang hadir dalam acara puncak Milad Nasional di Asrama Haji Medan.
Dalam kesempatan itu, Ketum Muslimat Al Washliyah itu menyampaikan rasa syukurnya karena milad tahun ini turut dihadiri Ustadz Abdul Somad atau yang sering disapa (UAS). Menurutnya UAS merupakan ustadz kebanggaan warga Al Washliyah. “Di tengah kesibukannya telah meluangkan waktu menghadiri undangan Muslimat Al Washliyah,” kata wanita yang juga dosen UIN Syarif Hidayatullah Jakarta itu.
Foto: <UAS dan Wagub Sumut Ijek foto bersama dengan pengurus PP Muslimat Al Washliyah di sela-sela acara HUT ke-83 Muslimat Al Washliyah di Asrama Haji Medan.
Ia pun menyampaikan terimakasih kepada PW Muslimat Al Washliyah Sumut yang telah mengemban kepercayaan untuk menyelenggarakan milad dengan penuh tanggungjawab. Pada milad tahun ini banyak kegiatan yang dilaksanakan seperti berbagai perlombaan yaitu lomba membawakan lagu-lagu Al Washliyah, lomba marhaban, lomba syarhil qur’an surah yasin dan lomba masakan daerah.
Dalam ceramahnya, UAS berpesan agar Al Washliyah tetap istiqomah dengan amal ittifaq yang telah diputuskan para pendirinya. Sebagai orang yang pernah dididik di Al Washliyah, UAS sangat paham dengan amal ittifaq Al Washliyah yang terdiri pada tiga bidang garapan yakni pendidikan, sosial dan dakwah.
Dalam puncak acara Milad tersebut juga turut di launching lagu “Milad Muslimat Al Washliyah”. Lagu tersebut merupakan hasil karya seorang Srikandi Al Washliyah Dra. Hj. Solhiyah Yunus. Beliau merupakan kader Washliyah yang sangat produktif dalam menciptakan lagu-lagu bagi Al Washliyah dan organisasi lainnya.
(mrl)