BerandaKabar WashliyahKODI, FKLD dan FMLDPI Silaturahim dengan Al Washliyah Sumut

KODI, FKLD dan FMLDPI Silaturahim dengan Al Washliyah Sumut

Medan – Kordinasi Dakwah Islam (KODI) DKI Jakarta melakukan silaturahim dengan Pengurus Wilayah Al Washliyah Sumatera Utara. Silaturahim yang dilaksanakan pada Minggu (07/10) tersebut dilakukan untuk mengetahui kondisi dakwah Islam di provinsi itu.

KODI DKI Jakarta hadir ke kantor PW Al Washliyah di jalan Sisingamangaraja, Medan itu dipimpin Ketua KODI KH. Jamaluddin F. Hasyim bersama rombongan Ormas Islam DKI Jakarta.

Dipilihnya Al Washliyah untuk dikunjungi karena Ormas Islam ini merupakan organisasi terbesar di Sumut. Tidak hanya itu, Al Washliyah juga lahir dan berkembang dengan pesat di provinsi tersebut.

Kodi DKI AW

Dalam pertemuan yang berlangsung hangat tersebut, PW Al Washliyah Sumut dipimpin Sekretaris H. Isma Padli Pulungan dan beberapa pengurus lainnya. Dengan senang hati para pengurus organisasi yang berlambang bulan sabit bintang lima itu menyambut kehadiran tamu dari Jakarta.

Usai bersilaturahim dengan Al Washliyah Sumut, rombongan KODI dan pimpinan Ormas Islam DKI Jakarta yang tergabung dalam Forum Komunikasi Lembaga Dakwah (FKLD) dan Forum Musyawarah Lembaga Dakwah Pemuda Islam (FMLDPI) itu melanjutkan perjalanan ke kantor MUI Sumut. Di MUI Sumut rombongan diterima Ketum MUI Sumut Prof. H. Abdullah Syah dan jajaran pengurusnya.

(mrl)

About Author

RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Most Popular

Recent Comments

KakekHijrah「✔ ᵛᵉʳᶦᶠᶦᵉᵈ 」 pada Nonton Film Porno Tertolak Sholat dan Do’anya Selama 40 Hari
KakekHijrah「✔ ᵛᵉʳᶦᶠᶦᵉᵈ 」 pada Nonton Film Porno Tertolak Sholat dan Do’anya Selama 40 Hari
KakekHijrah「✔ ᵛᵉʳᶦᶠᶦᵉᵈ 」 pada Nonton Film Porno Tertolak Sholat dan Do’anya Selama 40 Hari
M. Najib Wafirur Rizqi pada Kemenag Terbitkan Al-Quran Braille