Majelis Dakwah Sholat Idul Adha dan Kurban di Badui

JAKARTA – Pengurus Majelis Dakwah dan Komunikasi bekejasama dengan Majelis Pendidikan dasar dan Menengah (Dikdasmen) PB Al Washliyah, akan Salat Idul Adha dan menyembelih hewan kurban di Madrasah Al Washliyah, Badui, Provinsi Banten, pada 10 Zulhijjah 1436 H bertepatan 24 September 2015 ini.

Hal ini dikemukakan Ketua Majelis Dakwah dan Komunukasi PB Al Washliyah, H. Abdul Mun`im Ritonga kepada pers di Jakarta, Jumat (18/9/2015).

Selaku Ketua Majelis Dakwah dan Komunikasi, Abdul Mun`im Ritonga juga akan bertindak sebagai imam dan khotib Sholat Idul Adha bersama jemaah dan warga Al Washliyah. Persisnya di Madrasah Ibtidaiyah Al Washliyah Badui, Kampung Margaluyu, Desa Leuwidamar, Kecamatan Leuwidamar, Kabupaten Lebak, Provinsi Banten.
“Untuk pertama kali pada tahun ini 2015, MDK bekerjasama dgn Majelis Pendidikan Dasar dan Menengah PB Al Washliyah, pengurus Madrasah Al Washliyah di Badui, menyembelih dan menyalurkan hewan kurban dan Shalat Idul Adha, sementara khotib adalah Ketua MDK PBĀ  Al Washliyah,” jelas Mun`im.

Rombongan, menurut Mun`im, akan berangkat pada Rabu (23/9/2015) sore. Dengan harapan bisa takbir bersama jemaah di malam hari. Esoknya (Kamis) Shalat Idul Adha dan dilanjutkan penyembelihan hewan kurban.
Dijelaskannya, silaturahim PB Al Washliyah dengan PW dan PD Al Washliyah beserta organisasi bagian di seluruh Indonesia sangat perlu dilakukan secara intensif. Tidak hanya saat muktamar saja, persaudaraan agar terasa dalam ikatan batin yang kuat antar sesama warga Al Washliyah dengan masyarakat umum.

(rilis/esbeem)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *