MEDAN – Perjuangan almarhum H. Aziddin mantan Ketum PB Al Washliyah dua periode itu dinilai sangat bermanfaat. Apa yang dilakukannya hingga kini masih terus dirasakan. Demikian dikatakan Ketua PW Al Washliyah terpilih Prof. Saiful Akhyar Lubis, MA dalam acara tahlilan mengenang KH. Aziddin di aula UMN Al Washliyah pada Senin (16/2) malam di Medan.
“Kita yakin seluruh perjuangannya untuk Al Washliyah sangat bermanfaat. Sehingga Al Washliyah besar seperti sekaran ini,” katanya di hadapan tokoh Al Washliyah Sumut. Apa yang telah dilakukan almarhum harus menjadi motivasi bagi warga Al Washliyah untuk mengembangkan organisasi di masa mendatang.
Sebagai orang Al Washliyah kita harus selalu menyambungkan silaturahmi. Dikatakan Prof. Saiful, dengan berdoa untuk beliau maka kita telah menyambungkan silaturahmi. “Kita sambungkan rasa sayang kita pada abangnda Aziddin dengan doa,” ungkapnya.
Menjalin silaturahmi dengan yang sudah meninggal masih bisa dilakukan. “Kapanpun kita bisa mengenang beliau. Bila teringat beliau maka doakan,” tuturnya. Menghubungkan silaturahim dengan beliau tidak pernah putus seperti acara tahlil dan tahtim serta doa seperti ini. Ketua Al Washliyah Sumut yang beru terpilih itu mengajak warga Al Washliyah untuk meneladani sifat-sifat baik H. Aziddin. “Jejak beliau yang menjadi teladan mari kita ikuti,” imbuhnya.
(mrl)