BerandaKabar WashliyahHary Tanoesoedibjo Silaturrahim dengan Aktivis HMI dan IMM

Hary Tanoesoedibjo Silaturrahim dengan Aktivis HMI dan IMM

JAKARTA – Cawapres 2014 dari Partai Hanura, Hary Tanoesoedibjo (HT) menggelar acara silaturrahim dan buka bersama dengan para aktivis pemuda. Mereka berasal dari beberapa organisasi kepemudaan seperti HMI, IMM dan Himpunan Mahasiswa Pelajar Indonesia Gorontalo (HMPIG). Pertemuan diadakan di rumah makan di kawasan Gondangdia, Jakarta, Senin (29/7/2013).

Hadir dalam acara tersebut antara lain Anggota DPR dan Ketua Fraksi Hanura, Sarifuddin Sudding, Anggota DPR dari PPP, Ahmad Yani, mantan Aktivis PBHI, Syamsuddin Rajab, serta Wakil Ketua Umum DPP Persatuan Indonesia (Perindo), Arya Sinulingga dan Bendahara Umum Perindo Henry Suparman.

Dihadapan para aktivis, HT mengungkapkan kebanggaannya atas antusiasme mereka dlm melontarkan ide-ide cerdas.

“Silaturahim seperti ini menjadi ajang komunikasi dan dialog antar sesama anak bangsa yang peduli dengan Indonesia ke depan. Ada semangat dan kegelisahan yang kuat dalam diri para pemuda. Itu membuktikan bahwa tokoh pemuda tidak apatis dengan kondisi bangsa ini. Saya bangga dengan kepedulian para pemuda,” ujar HT.

Dalam kesempatan itu, Wasekjen PB HMI, Agus Toro, mengatakan, silaturahmi tersebut sangat positif karena membuka ruang untuk saling memahami antar generasi.

“Sebagai anak muda, kami mengapresiasi silaturrahim ini, krn selain bisa mendiskusikan kondisi bangsa kita, acara ini sekaligus menjadi ajang pertemuan dengan para senior,” ujar Agus.

Pernyataan senada disampaikan Ketua Umum DPP Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM) Rasikin dan Sekjen HMPIG Budi Makmur.

“Kami mengapresiasi silaturahim ini, karena bisa menjadi sarana menjalin komunikasi lintas generasi. Seorang calon pemimpin harus berani mendiskusikan ide-idenya kepada masyarakat, dan HT sudah berani memulai. Saya rasa ini sangat positif,” ujar Budi Makmur. (gardo)

 

About Author

RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Most Popular

Recent Comments

KakekHijrah「✔ ᵛᵉʳᶦᶠᶦᵉᵈ 」 pada Nonton Film Porno Tertolak Sholat dan Do’anya Selama 40 Hari
KakekHijrah「✔ ᵛᵉʳᶦᶠᶦᵉᵈ 」 pada Nonton Film Porno Tertolak Sholat dan Do’anya Selama 40 Hari
KakekHijrah「✔ ᵛᵉʳᶦᶠᶦᵉᵈ 」 pada Nonton Film Porno Tertolak Sholat dan Do’anya Selama 40 Hari
M. Najib Wafirur Rizqi pada Kemenag Terbitkan Al-Quran Braille