spot_img
BerandaKabar WashliyahPPP Kota Bekasi Berharap Kadernya Duduk di DPR RI

PPP Kota Bekasi Berharap Kadernya Duduk di DPR RI

BEKASI – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Kota Bekasi, melalui Wakil Ketua DPC, H. Solihin berharap sekaligus meminta kepada Dewan Pimpinan Pusat agar dapat memberikan kesempatan terhadap kader asal Bekasi untuk duduk di kursi Legislatif DPR RI.

“Ya, kami menginginkan rekomendasi calon Legislatif (Caleg) dari Daerah pemilih (Dapil) Kota Bekasi agar diakomodir oleh pihak Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PPP. Menurut kami ini penting agar kader di akar rumput semakin kuat,” papar Solihin, Kamis (21/3/2013).

Menurut Solihin, Kota Bekasi merupakan daerah potensial bagi kadernya untuk maju ke Senayan. “Pileg 2009 lalu, tidak ada satu pun perwakilan kader PPP Kota Bekasi yang lolos menjadi Caleg DPR RI. Untuk itu, ditahun 2014 nanti kita berharap harus ada kader yang dari Kota Bekasi. Ini untuk kelangsungan kaderisasi. Apa lagi Kota Bekasi sebagai Kota penyanggah Ibu Kota DKI Jakarta,” ungkap Solihin dengan tegas.

Ia juga berharap, pengurus Pusat PPP agar segera memperkenalkan bakal Caleg DPR RI. “Paling tidak, jika sudah dikenalkan, sosialisasi di tingkat ranting bisa lebih mudah. Dan kita berharap jangan sampai telat sosialisasinya. Yang jelas, DPC PPP Kota Bekasi siap memberikan kader terbaiknya untuk duduk di Senayan (DPR RI),” pungkas Solihin.(YD/gardo)

About Author

RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Most Popular

Recent Comments

KakekHijrah「✔ ᵛᵉʳᶦᶠᶦᵉᵈ 」 pada Nonton Film Porno Tertolak Sholat dan Do’anya Selama 40 Hari
KakekHijrah「✔ ᵛᵉʳᶦᶠᶦᵉᵈ 」 pada Nonton Film Porno Tertolak Sholat dan Do’anya Selama 40 Hari
KakekHijrah「✔ ᵛᵉʳᶦᶠᶦᵉᵈ 」 pada Nonton Film Porno Tertolak Sholat dan Do’anya Selama 40 Hari
M. Najib Wafirur Rizqi pada Kemenag Terbitkan Al-Quran Braille