spot_img
BerandaKabar WashliyahMendikbud Meninjau Implementasi Kurikulum 2013 di Bali

Mendikbud Meninjau Implementasi Kurikulum 2013 di Bali

BADUNG – Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) meninjau implementasi Kurikulum 2013 di sejumlah sekolah di Bali, Sabtu (24/11/2013). Mendikbud menilai positif implementasi Kurikulum 2013, yang akan dilaksanakan serentak pada tahun depan ini.

“Hasilnya positif, dari sisi kurikulum memang ditingkatkan. Tadi saya cek kesiapan guru dalam menilai siswa,” katanya usai meninjau SDN 11 Jumbaran, Kabupaten Badung, Provinsi Bali.

Pada kunjungan kerjanya, Mendikbud dan rombongan juga meninjau implementasi Kurikulum 2013 di SMPN 2 Kuta dan SMAN 1 Kuta.

Mendikbud mengatakan, kesulitan di dalam menilai siswa oleh guru adalah wajar. Jika dulu menggunakan pendekatan nilai, kata dia, sekarang meliputi pengetahuan, keterampilan, dan sikap. “Tidak ada masalah bisa ditingkatkan karena sesuatu yang baru,” katanya.

Upaya perbaikan, lanjut Mendikbud, juga dilakukan oleh Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Provinsi Bali dengan mengadakan pelatihan tambahan. Perbaikan juga dilakukan pada teknis distribusi buku.

Menurut Mendikbud, sejumlah guru merasa tertantang untuk mengimplementasikan Kurikulum 2013 ini. Memang, kata dia, pada awalnya mengalami kesulitan. “Kita rangsang para guru untuk belajar. Guru dan murid jadi pembelajar sejati, pembelajar sepanjang hayat,” katanya.

Pelaksanaan Kurikulum 2013 tahun ini dimulai secara terbatas dan bertahap. Pada tahun depan akan dilaksanakan secara menyeluruh untuk kelas 1,2,4, dan 5 sekolah dasar, kelas 7 dan 8 sekolah menengah pertama, dan kelas 10 dan 11 sekolah menengah atas. (gardo)

About Author

RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Most Popular

Recent Comments

KakekHijrah「✔ ᵛᵉʳᶦᶠᶦᵉᵈ 」 pada Nonton Film Porno Tertolak Sholat dan Do’anya Selama 40 Hari
KakekHijrah「✔ ᵛᵉʳᶦᶠᶦᵉᵈ 」 pada Nonton Film Porno Tertolak Sholat dan Do’anya Selama 40 Hari
KakekHijrah「✔ ᵛᵉʳᶦᶠᶦᵉᵈ 」 pada Nonton Film Porno Tertolak Sholat dan Do’anya Selama 40 Hari
M. Najib Wafirur Rizqi pada Kemenag Terbitkan Al-Quran Braille